Gak Level…

Spread the love

Sadar atau tidak, saat seseorang berkata “Ga level!” kepada orang lain baik secara langsung atau tidak, maka sebenarnya dia telah melakukan 2 kesalahan sekaligus.

Kesalahan pertama adalah bahwa dia mencoba menghina, merendahkan dan menyakiti orang yang dituju dengan kalimat tersebut. “Eh sorry ya, kamu ghak level!”. Arti kalimat tersebut sebenarnya adalah bahwa orang yang yang dituju lebih rendah dari yang mengatakan. “Ah dia mah apa. Gak level sama gue. Naiknya cuman motor butut.”

Kesalahan kedua, adalah yang mengucapkan telah bersikap sombong dengan menganggap dirinya lebih dan lebih dari yang menjadi objek hinaannya. “Eh siapa elu cuman master. Masak mau mengalahkan doktor. Gak level dah.” dan banyak contoh kalimat-kalimat sejenis yang menunjukkan arogansi dan sifat sombong merasa dirinya lebih hebat dan objek yang dia hina lebih rendah, lebih bodoh, lebih jelek, lebih miskin dan lainnya.

Dua kesalahan tersebut melekat menjadi satu perbuatan hanya dengan mengucapkan “Gak level!”. Menghina orang lain dan sekaligus menyombongkan diri. Persis seperti kisah Iblis yang diusir dari surga karena melakukan 2 kesalahan ini sekaligus seperti yang tertera dalam QS. Al-‘A`raf [7] : 12

Allah berfirman: “Apakah yang menghalangimu untuk bersujud (kepada Adam) di waktu Aku menyuruhmu?” Menjawab iblis “Saya lebih baik daripadanya: Engkau ciptakan saya dari api sedang dia Engkau ciptakan dari tanah”.

Kalau dibuat dengan kalimat jaman sekarang, jawaban Iblis menjadi begini, “Eh gak level lah. Aku diciptaan dari api, sedangkan Adam cuman dibuat dari tanah.”

Kapan kalimat “Gak level” ini mulai digunakan? Seingat saya, kalimat hinaan dan sekaligus kesombongan ini populer sekitar tahun 2005-2010. Biasa oleh para selebriti dan pembawa acara infotainment digunakan sebagai bahan guyonan. Bahkan pada tahun 2010, sebuah group band 7 Icons menjadikannya sebagai bagian dari lagu mereka sehingga jauh lebih populer.

Jadi, kalau hati-hati dengan kalimat sederhana ini. Agar jangan sampai melakukan 2 kesalahan sekaligus seperti yang Iblis lakukan saat menyombongkan diri dan sekaligus menghina Adam.

Gambar diambil dari http://realsunnylee.blogspot.co.id/

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *